Cara Menghilangkan Semua Spasi di Excel
Beranda >> Tutorial Excel Compute Expert >> Tips dan Trik >> Cara Menghilangkan Semua Spasi di Excel
Dari tutorial ini, kamu akan mempelajari bagaimana cara menghilangkan semua spasi di excel dengan menggunakan dua cara.
Ketika bekerja di excel, terkadang kita mungkin perlu menghilangkan semua spasi di data kita, di awal, di akhir, ataupun di antara karakter di data tersebut, agar kita bisa membersihkan data kita untuk proses pengolahan data yang akan kita lakukan selanjutnya. Akan tetapi, sayangnya, belum terdapat fitur atau fungsi khusus di excel yang bisa melakukan hal tersebut secara langsung untukmu.
Biarpun belum terdapat fitur atau fungsi khusus untuk itu, tetap ada beberapa cara untuk menghilangkan semua spasi yang ada di data kita di excel jika kita cukup kreatif dalam menemukan caranya tersebut. Mau tahu apa saja cara-cara tersebut serta memahami bagaimana langkah-langkah untuk mengimplementasikan mereka? Mari baca tutorial ini lebih jauh untuk menjawab hal-hal tersebut.
Disclaimer: Artikel ini mungkin mengandung link afiliasi dari mana kami akan mendapatkan komisi untuk setiap transaksi/aksi terkualifikasi tanpa adanya biaya tambahan bagimu. Pelajari lebih lanjut
Ingin bekerja dengan lebih cepat dan mudah di Excel? Instal dan gunakan add-in Excel! Baca artikel ini untuk mengetahui add-in Excel terbaik yang bisa kamu gunakan menurut kami!
Daftar Isi:
Cara Menghilangkan Semua Spasi di Excel dengan Rumus: SUBSTITUTE
Cara pertama untuk menghilangkan semua spasi di excel adalah dengan menuliskan rumus SUBSTITUTE dengan menggunakan input-input yang tepat. Berikut panduan langkah-langkah untuk menuliskan rumus SUBSTITUTEnya tersebut.-
Ketik tanda sama dengan ( = ) di cell di mana kamu ingin menaruh datamu tanpa adanya spasi di dalamnya
-
Ketik SUBSTITUTE (bisa dengan huruf kecil ataupun besar) diikuti dengan tanda buka kurung
-
Masukkan data yang ingin kamu hilangkan semua spasinya, diikuti dengan tanda koma ( , )
-
Ketik dua tanda kutip ( ““ ) dengan sebuah spasi di antara mereka, diikuti dengan tanda koma
-
Ketik dua tanda kutip lagi, kali ini tanpa ada spasi di antara mereka, diikuti dengan tanda tutup kurung
- Tekan Enter
-
Selesai!
Cara Menghilangkan Semua Spasi di Excel dengan Fitur Excel: Find and Replace
Kita juga bisa menghilangkan semua spasi dari data-data kita di excel dengan menggunakan fitur find and replace. Berikut langkah-langkah untuk menggunakan fiturnya dengan tujuan penghilangan semua spasi tersebut.-
Sorot cell range yang berisi semua data yang ingin kamu hilangkan semua spasinya
-
Pergi ke tab Home di ribbonmu, klik tombol dropdown Find & Select, dan pilih Replace…. Alternatifnya, kamu juga bisa menekan tombol Ctrl + H di keyboardmu
-
Di dialog box Find and Replace yang muncul, ketik satu spasi di boks teks “Find what”
-
Biarkan boks teks “Replace with”nya kosong
-
Klik Replace All
-
Selesai! Kamu sudah menghilangkan semua spasi yang ada di datamu! Klik OK dan lalu Close untuk menutup semua dialog boxnya
Latihan
Setelah kamu mempelajari bagaimana cara menghilangkan semua spasi di excel dengan menggunakan rumus dan fitur excel, sekarang mari mengerjakan sebuah latihan untuk memperdalam pemahamanmu!Unduh file latihannya dan lakukan semua instruksi di bawah ini. Unduh file kunci jawabannya jika kamu sudah menyelesaikan latihannya dan ingin mengecek jawabanmu atau ketika kamu bingung bagaimana cara mengerjakan latihannya!
Link file latihan:
Unduh di sini
Instruksi
Jalankan setiap instruksi di cell berwarna abu-abu yang sesuai dengan nomor instruksinya.- Hilangkan semua spasinya dengan menggunakan rumus!
- Hilangkan semua spasinya dengan menggunakan fitur excel!
- Hilangkan semua spasinya dengan menggunakan rumus dan fitur excel!
Link file kunci jawaban:
Unduh di sini
Catatan Tambahan
Untuk menghilangkan semua spasi berlebih, gunakan rumus TRIM.Tutorial terkait yang sebaiknya kamu pelajari juga: