3 Laptop Dell Terbaik untuk Excel di 2024 - Compute Expert

3 Laptop Dell Terbaik untuk Excel di 2024


Beranda >> Tutorial Excel Compute Expert >> Tips dan Trik >> 3 Laptop Dell Terbaik untuk Excel di 2024





Dari artikel ini, kamu akan mengetahui apa saja laptop Dell terbaik untuk Excel yang bisa kamu beli di tahun 2024 menurut kami.

Ketika kita ingin membeli laptop yang utamanya digunakan untuk membantu kita bekerja di Excel, laptop dari Dell mungkin saja terpikirkan oleh kita. Hal ini karena Dell adalah merek laptop yang secara umum bisa diandalkan dari segi performanya ketika mendukung aktivitas-aktivitas yang berhubungan dengan pekerjaan. Oleh karena itu, kita bahkan mungkin mempertimbangkan hanya ingin membeli laptop yang kita gunakan untuk membantu pekerjaan Excel kita dari merek Dell.

Akan tetapi, bisa jadi sulit memilih laptop Dell terbaik untuk dibeli di luar sana karena banyaknya model serta pilihan laptop dari Dell. Inilah mengapa Compute Expert membuat daftar rekomendasi tiga laptop Dell terbaik untuk Excel yang bisa membantumu membeli laptop Dell yang pas untuk menjawab kebutuhan kerjamu di Excel.

Mau tahu apa saja laptop Dell yang kami rekomendasikan dan mengapa kami merekomendasikan mereka? Mari langsung kita lihat daftar laptopnya.

Disclaimer: Artikel ini mungkin mengandung link afiliasi dari mana kami akan mendapatkan komisi untuk setiap transaksi/aksi terkualifikasi tanpa adanya biaya tambahan bagimu. Pelajari lebih lanjut

GambarLihat di AmazonProduk
Dell XPS 13
Dell Latitude 5540
Dell Inspiron 15 3535


Ingin bekerja dengan lebih cepat dan mudah di Excel? Instal dan gunakan add-in Excel! Baca artikel ini untuk mengetahui add-in Excel terbaik yang bisa kamu gunakan menurut kami!

Learn Excel Dashboard Course






Apa Saja Laptop Dell Terbaik untuk Excel?

Sekarang, mari kita lihat apa saja laptop Dell yang kami rekomendasikan untuk kamu beli dan gunakan jika kamu ingin menggunakan laptop Dell untuk membantumu bekerja di Excel. Menggunakan salah satu dari laptop-laptop ini seharusnya akan membantumu mendapatkan hasil kerja yang lebih optimal dari program Excel.



1. Dell XPS 13






Dell XPS 13 adalah laptop Dell pertama yang kami rekomendasikan di dalam daftar ini. Laptop ini adalah laptop ramping yang bisa kamu bawa ke mana-mana dengan cukup mudah.

Spesifikasi performa dari model laptop Dell ini adalah prosesor Intel Core i7 generasi ke-12 dan RAM 16GB. Bekerja di Excel dengan menggunakan laptop ini seharusnya akan menjadi pengalaman yang menyenangkan meskipun kamu mungkin perlu membuka beberapa file dan/atau aplikasi secara sekaligus. Ruang penyimpanan di laptop ini berjenis PCIe NVMe SSD sehingga kamu seharusnya akan bisa memuat file-file Excelmu dengan lebih cepat.

Teknologi Wi-Fi 6E di laptop ini juga akan membantumu mendapatkan kecepatan koneksi internet yang optimal ketika kamu perlu bekerja secara online. Daya tahan baterainya juga bagus dengan kapasitas penggunaan sampai dengan 12 jam. Ini membuatmu bisa bekerja tanpa perlu mengisi ulang baterainya untuk waktu yang cukup lama.

Laptop ini juga menggunakan teknologi advanced thermal engineering dan performa adaptif untuk memastikan kamu terus mendapatkan performa terbaik dari laptop ini bahkan di sesi kerja yang intens. Secara umum, laptop Dell ini mestinya bisa diandalkan untuk membantumu bekerja di Excel secara optimal.

Fitur Kunci

  • Ukuran, Resolusi Layar: 13,4 inci, 1920 x 1200 piksel
  • Prosesor: Intel Core i7 generasi ke-12 dengan 10 inti dan kecepatan 1,1-4,7 GHz
  • Kapasitas RAM: 16GB
  • Penyimpanan: 512GB PCIe NVMe SSD
  • Daya Tahan Baterai (Estimasi): sampai dengan 12 jam pemakaian


Kelebihan

  • Performa bagus dalam menjalankan Excel
  • Material premium
  • Sangat ramping dan ringan
  • Dua port Thunderbolt 4
  • Keyboard yang nyaman diketik


Kekurangan

  • Tidak ada port USB-A, HDMI, dan slot kartu SD
  • Kualitas webcam yang biasa saja


Dapatkan Dell XPS 13 di Amazon



2. Dell Latitude 5540






Dell Latitude 5540 adalah laptop Dell lainnya yang mungkin ingin kamu pertimbangkan beli untuk mendukungmu bekerja di Excel. Laptop ini adalah laptop bisnis bagus dengan spesifikasi yang sangat baik untuk membantumu mengolah data secara optimal.

Laptop ini mempunyai port yang lengkap dengan dua port Thunderbolt 4 sehingga seharusnya mudah bagimu untuk menggunakan perangkat eksternal yang kamu butuhkan dalam proses kerjamu di Excel. Ketika kamu perlu bekerja sambil berpergian, daya tahan baterainya seharusnya cukup untuk membuatmu bisa melakukannya tanpa ada masalah.

Prosesor laptop ini adalah Intel Core i7 generasi ke-13 sehingga kamu seharusnya bisa mendapatkan performa yang cepat ketika kamu menjalankan file Excelmu. Ketika kamu memerlukan laptopmu untuk multitasking, kapasitas RAM 32GBnya seharusnya cukup untuk membuatmu bisa melakukannya dengan lancar.

Mencari laptop Dell bagus yang bisa membantumu bekerja di worksheet-worksheet Excelmu dengan baik? Coba gunakan laptop Dell Latitude 5540 ini.

Fitur Kunci

  • Ukuran, Resolusi Layar: 15,6 inci, 1920 x 1080 piksel
  • Prosesor: Intel Core i7 generasi ke-13 dengan 10 inti dan kecepatan 1,8-5,2 GHz
  • Kapasitas RAM: 32GB
  • Penyimpanan: 512GB PCIe NVMe SSD
  • Daya Tahan Baterai: sampai dengan 8 jam pemakaian


Kelebihan

  • Performa bagus dalam menjalankan Excel
  • Material solid
  • Desain cukup portabel
  • Set port yang lengkap dengan dua port USB-C Thunderbolt 4
  • Webcam FHD
  • Keyboard yang bagus kualitasnya


Kekurangan

  • Kualitas tampilan biasa saja


Dapatkan Dell Latitude 5540 di Amazon



3. Dell Inspiron 15 3535






Dell Inspiron 15 3535 adalah laptop Dell terakhir yang kami rekomendasikan di daftar ini untuk mendukung proses pekerjaan Excelmu. Laptop ini adalah laptop fleksibel yang desainnya terlihat profesional serta cepat dari segi performanya.

Laptop ini didukung prosesor AMD Ryzen 5 7530U yang seharusnya mampu menangani proses pekerjaanmu di Excel dengan baik. Kapasitas RAM 32GBnya seharusnya juga cukup untuk membuatmu bisa membuka semua file serta aplikasi yang kamu perlukan di proses pekerjaanmu tanpa terlalu memperlambat performanya.

Laptop ini juga dilengkapi dengan port HDMI sehingga kamu bisa dengan mudah menghubungkannya dengan monitor ketika kamu perlu menampilkan spreadsheetmu secara lebih jelas. Ketika kamu perlu menyimpan internal file-file yang terkait dengan pekerjaan Excelmu, terdapat ruang penyimpanan SSD 1TB di laptop ini yang siap untuk kamu gunakan.

Desain dari laptop ini lumayan portabel sehingga ia seharusnya tidak terlalu membebanimu ketika kamu perlu membawanya untuk bekerja di tempat-tempat yang berbeda. Secara umum, laptop Dell Inspiron 15 3535 ini seharusnya bisa membantumu mendapatkan sesi kerja Excel yang produktif.

Fitur Kunci

  • Ukuran, Resolusi Layar: 15,6 inci, 1920 x 1080 piksel
  • Prosesor: AMD Ryzen 5 7530U dengan 6 inti dan kecepatan 2-4,5 GHz
  • Kapasitas RAM: 32GB
  • Penyimpanan: 512GB PCIe NVMe SSD
  • Daya Tahan Baterai: sampai dengan 7 jam pemakaian


Kelebihan

  • Performa bagus dalam menjalankan Excel
  • Material bagus
  • Desain cukup portabel
  • Port yang lengkap
  • Keyboard yang bagus kualitasnya


Kekurangan

  • Keyboard tidak berlampu belakang
  • Kualitas tampilan biasa saja
  • Kualitas webcam biasa saja


Dapatkan Dell Inspiron 15 3535 di Amazon





Apa Saja Hal yang Sebaiknya Kita Pertimbangkan Ketika Kita Membeli Laptop Dell untuk Bekerja di Excel?

Berikut hal-hal yang kami pikir sebaiknya kamu pertimbangkan ketika kamu ingin membeli laptop Dell untuk, utamanya, membantumu bekerja di Excel.

  • Prosesor. Laptop Dell yang kamu beli sebaiknya memiliki prosesor yang bagus agar ia bisa lancar menjalankan Excel serta program lainnya yang kamu butuhkan dalam proses pekerjaanmu. Kami merekomendasikan laptop Dell dengan setidaknya prosesor i5 atau Ryzen 5 untuk ini

  • Kapasitas RAM. Kamu sebaiknya juga memiliki kapasitas RAM yang besar di laptop Dell yang kamu beli karena Excel bisa membutuhkan banyak ruang memori di laptop yang kamu pakai. Kami merekomendasikan laptop Dell dengan RAM 16-32GB untuk ini

  • Ruang penyimpanan. Kamu mungkin akan perlu menyimpan banyak file terkait dengan pekerjaanmu di Excel secara internal di laptopmu supaya kamu bisa mengakses mereka dengan jauh lebih mudah nantinya. Jadi, laptop Dell yang kamu beli sebaiknya mempunyai ruang penyimpanan yang cukup untuk mengakomodasi file-file tersebut. Kami merekomendasikan laptop Dell dengan kapasitas ruang penyimpanan SSD setidaknya 256GB untuk ini



Mengapa Kita Sebaiknya Membeli Laptop Dell untuk Bekerja di Excel?

Secara umum, Dell dikenal selalu memproduksi laptop-laptop yang bisa diandalkan serta cepat dari segi performa kerja mereka. Jika kamu membeli laptop dari Dell, kamu bisa lebih yakin kalau laptop tersebut bisa menjalankan file Excelmu serta program-program lainnya yang kamu butuhkan dalam proses kerjamu dengan lancar.

Terlebih lagi, desain dari laptop kerja Dell seringkali ramping dan terlihat profesional. Desain seperti itu sesuai dengan apa yang kamu butuhkan dari laptop yang utamanya kamu gunakan untuk bekerja di Excel, terutama jika kamu seringkali perlu membawa laptopmu ke manapun kamu pergi.



Rangkuman

Ketika kita ingin membeli laptop untuk bekerja di Excel, Dell mungkin adalah merek laptop yang kita pertimbangkan. Akan tetapi, bisa jadi sulit memilih salah satu laptop Dell yang lebih sesuai dengan kebutuhan kerja kita dari banyaknya pilihan di luar sana. Inilah mengapa kami membuat daftar laptop Dell terbaik untuk Excel menurut pendapat kami untuk membantumu dalam membuat keputusan pembelian laptopmu.

Untuk merangkum daftarnya tersebut, berikut tiga laptop Dell yang kami rekomendasikan untuk kamu lihat.
Kami harap daftar kami bisa membantumu mendapatkan laptop Dell terbaik untuk kamu gunakan supaya kamu bisa bekerja dengan semakin produktif di Excel!



Artikel Excel yang mungkin ingin kamu baca:





Ingin Belajar Lebih Banyak Tentang Excel?


Dapatkan info excel terbaru dari Compute Expert dengan mendaftarkan emailmu. Gratis!





Ingin Belajar Lebih Banyak Tentang Excel?


Dapatkan info excel terbaru dari Compute Expert dengan mendaftarkan emailmu. Gratis!




Learn Excel Dashboard Course

Ikuti konten tutorial kami juga di


Cara Menghitung di Excel

Cara Menjumlahkan di Excel

Cara Mengurangi di Excel

Cara Mengalikan di Excel

Cara Membagi di Excel

Cara Menghitung Rata-rata di Excel



Rumus Excel

Rumus VLOOKUP Excel

Rumus IF Excel

Rumus SUM Excel

Rumus COUNTIFS Excel

Rumus SUMIFS Excel



Tips dan Trik Excel

Cara Print Excel

Rumus Terbilang Excel

Worksheet Adalah

Range Adalah

Shortcut Excel



Rekomendasi Produk & Jasa Excel

Laptop Terbaik untuk Excel

Tablet Terbaik untuk Excel

Keyboard Terbaik untuk Excel

Mouse Terbaik untuk Excel

Monitor Terbaik untuk Excel



Konsultasi Excel

Tentang Kami

Kontak Kami

Kebijakan Privasi

Kebijakan Afiliasi

Syarat & Ketentuan



© 2024 Compute Expert